Kamis, 19 Mei 2016

Sumber Tepung

Bahan Dari Pembuatan Tepung


Kebanyakan dari masyarakat telah mengenal bagaimana itu tepung. Apa sebenarnya tepung? Bagaimanakah bentuknya? Bagaimana proses pembuatannya? Apa kegunaanya? Bagaimana mendapatkannya? Apa bahan pembuatan tepung sebenarnya? Tentu kebanyakan orang telah mengetahuinya.

Akan tetapi kita bias mengulasnya lebih dalam bagaimana tepung ini. Dan kini akan kami ulas tentang darimana sumber tepung ini bias di dapatkan atau bisa disebut dari apakah tepung ini dibuat. Tentu sebagian orang ingin mengetahui apa bahan dari tepung-tepung yang telah mereka ketahui sebelumnya bahkan telah mereka gunakan. Ada beberapa orang yang hanya mengetahui tepung itu hanya sekadarnya saja dan ada sebagian orang pula yang hanya menggunakan tepung karena hanya melihat dari pengalaman orang lain tanpa tau dari apakah tepung tersebut dibuat. Dan apakah sudah sesuai tepung yang dipilih dengan penggunaanya? Maka di sini akan diulas bagaimana sebenarnya.

Tentunya perlu diketahui bahwa tepung tidak hanya berasal dari satu sumber saja. Akan tetapi ada beberapa sumber yang bisa digunakan untuk membuat tepung. Dan perlu dicatat juga, bahwa tepung tidak hanya sekedar yang diktahui untuk bahan makanan saja. Akan tetapi ada jenis tepung yang digunakan untuk keperluan lainnya. Karena dalam hal ini, tepung bukanlah hanya sebuah bahan makanan saja. Tapi tepung yang dimaksud ini adalah Tepung yang merupakan kumpulan butiran halus.

Sumber Tepung


Dalam penggolongan ini, tepung bisa berasal dari beberapa sumber, Aneka macam jenis bahan tepung antara lain:

  • Bahan nabati


Bahan-bahan yang berasal dari tumbuh-tumbuhan, yaitu dari biji-bijiannya, buahnya atau yang lainnya. Misalnya tepung terigu dari gandum, tapioka dari singkong, maizena dari jagung. Biasanya tepung jenis ini digunakan untuk membuat aneka makanan atau kue.

  • Bahan hewani

Bahan-bahan yang berasal dari bagian hewan, Bahan hewani misalnya tepung tulang dan tepung ikan dapat dijadikan bahan tambahan makanan kaya kalsium yang siap didistribusikan ke pangan lain. 

  • Bahan lainnya

Tepung yang dibuat dari bahan lainnya yang dimaksud adalah tepung yang biasa digunakan bukan untuk membuat makanan, akan tetapi keperluan lainnya. Misalanya ada pula tepung yang berasal dari bagian  dari tumbuhan atau pepohonan serta kayu-kayuan seperti batok, jati, lengket, dan onggok yang biasanya digunakan untuk bahan obat nyamuk, campuran lem, untuk lepisan bangunan dl. Ini berbeda dengan tepung yang bisa dimakan tentunya.


Demikian uraian tentang sumber bahan untuk pembuatan tepung yang bisa kami ulas. Semoga dengan adanya referensi ini bisa menambah pengetahuan dan bisa memberi solusi atas pertanyaan anda. 

Silakan kunjungi: indratma-sahitaguna.com

0 komentar:

Posting Komentar